Visit Indonesia

Visit Indonesia

100% Love INDONESIA

100% Love INDONESIA

Senin, 02 Juli 2012

Indonesia Warriors Juara ABL 2012

Indonesia Warriors mencatatkan sejarah sebagai juara ASEAN Basketball League (ABL) 2012 dengan mengalahkan San Miguel Beermen dari Filipina di partai final dengan agregat 2-1 untuk Indonesia Warriors. Di babak reguler Indonesia Warriors menempati posisi ke-3 di klasemen akhir, dan Indonesia Warriors berhak maju ke babak semifinal dengan melawan Philippine Patriots dari Filipina yang menempati posisi ke-2 di klasemen akhir babak reguler. Indonesia Warriors melaju ke final dengan kemenangan 2-0 langsung atas Philippine Patriots. Pertandingan semifinal pertama di Ynares Sports Arena, Filipina Indonesia Warriors menang dengan skor 73-64, kemudian pertandingan kedua di Britama Arena, Indonesia Indonesia Warriors menekuk Philippine Patriots dengan skor 72-51.

Senin, 14 Mei 2012

Juara Dunia Tinju Indonesia

Indonesia kini sudah pernah memiliki juara dunia tinju sebanyak 5 petinju, Sebut saja Ellyas Pical juara dunia kelas Bantam Jr IBF ; Nico Thomas juara dunia kelas Terbang Mini IBF ; Chris John juara dunia kelas Bulu WBA ; M. Rachman juara dunia kelas Terbang Mini IBF dan Terbang Mini WBA ; Daud Yordan juara dunia kelas Bulu IBO.
Berikut ini kisah para petinju-petinju Indonesia yang berhasil merebut sabuk juara dunia tinju profesional :

Rabu, 18 April 2012

The Raid Mengguncang Dunia

Tepat tanggal 23 Maret 2012, The Raid mulai tayang di bioskop-bioskop Indonesia, Amerika Serikat, Kanada, dan Australia. Film Indonesia bergenre action/laga ini telah mendapatkan sejumlah penghargaan, seperti The Cadillac People's Choice Awards untuk kategori Midnight Madness di Toronto International Film Festival ke-36 pada Mei 2011 lalu. Film yang disutradarai Gareth Evans ini dibintangi oleh Iko Uwais, Yayan Ruhian, Donny Alamsyah, Joe Taslim, Ray Sahetapy,dan Pierre Gruno. Film produksi PT Merantau Film ini mengangkat seni bela diri asal Indonesia yaitu Pencak Silat.